Pelayanan BPJS yang tidak aktif dapat segera menghubungi Pemerintah Desa ( KasiPelayanan)

Artikel

PENINGKATAN KAPASITAS BUMDES DESA JAPELEDOK

06 Maret 2025 10:55:53  Sumiati  25 Kali Dibaca 

Pada hari Rabu tanggal 5 Maret 2025 bertempat di Balaidesa Japeledok telah dilakukan Peningkatan Kapasitas Bumdes Desa Japeledok. Acara ini dihadiri oleh Pemerintah Desa, Tim Kecamatan,BPD, Lembaga Desa, Pengurus Bumdes Sido Mulyo.

Adapun susunan acara meliputi :

a. Pembukaan : acara dibuka dengan bacaan basmalah bersama-sama.

b. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya

c. Do'a

d. Sambutan 

    - Kepala Desa Japeledok ( Bp Tasripin)

      Menginformasikan kepada masyarakat bahwa anggaran untuk ketahanan pangan             dan peternakan yang semula digunakan untuk lanjutan drainase jalan usaha                     tani dialihkan untuk penyertaan modal Bumdes. Dikarenakan adanya regulasi                   bahwa anggaran untuk ketahanan pangan dan peternakan diprioritaskan untuk                 swasembada pangan masyarakat.

    - Tim Kecamatan ( Ida Nur'aini, S.Kom)

     Berdasarkan Keputusan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Nomor         3 Tahun 2025 tentang Panduan Penggunaan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan           dalam mendukung swasembada pangan merupakan langkah strategis yang dilandasi       oleh kebutuhan mendesak untuk memperkuat ketahanan Pangan di Indonesia.

     Anggaran tersebut dapat dikelola oleh Bumdes ( jika desa sudah memiliki), Lembaga       Desa, dan TPK khusus ketahanan Pangan. Dikarenakan Desa Japeledok memiliki           Bumdes maka dana tersebut dikelola Bumdes untuk penyertaan modal. Desa harus         melakukan musyawarah desa untuk menentukan potensi desa yang akan digunakan       untuk ketahanan pangan tersebut. Setelah itu membentuk unit usaha baru untuk               mengelola potensi desa yang disetujui. Untuk opersional bagi unit sudah masuk               dalam anggaran.

e. Laporan Perkembangan Bumdes Sido Mulyo ( Direktur Bumdes)

    Dalam pemaparannya dijelaskan bahwa untuk  saldo akhir tahun 2024 sebesar Rp          62.671.500,- dengan rincian sebagai berikut:

    - Saldo SPP : Rp 23.324.500,-

    - saldo Pengairan : Rp 1.732.000,-

    - saldo Outsorcing : Rp 28. 645.000,-

    - Saldo Transportasi : Rp 80.000,-

    - Saldo Sampah : Rp 1.200.000,-

    - Saldo Wifi : Rp 7.690.000,-

f. Materi dari narasumber

  - Moh. Fathony

    Menurut beliau bahwa berdasarkan Keputusan Menteri DPDT Nomor 03 Tahun 2025        bahwasanya Desa harus menganggarkan miminal 20% dari DD untuk ketahanan              Pangan dan Peternakan murni untuk pemberdayaan ( bisa untuk bidang Pertanian,          Perikanan, dan Peternakan). Dan dilaksanakan melalui Bumdes, Koperasi/ Lembaga        ataupun TPKK.

     Sebelumnya harus disiapkan dulu dalam RPJMDes, RKPDes, dan APBdes                       Perubahan. Karena merupakan unit baru maka harus membuat AD/ART, SOP sesuai       bidang yang akan dillaksanakan dan juga melaksanakan pertanggungjawaban.

  - Imam S.

    Terkait dengan tema ketahanan pangan yang akan dilaksanakan desa maka perlunya      identifikasi potensi desa. Tujuan lain selain swasembada pangan bagi masyarakat            adalah Bumdes desa akan lebih aktif sehingga dapat meningkatkan perkembangan          usaha Bumdes desa untuk menambah Pendapatan Asli Desa. Selanjutnya untuk unit        baru dimasukkan dalam KBLI sebagai unit baru.

  - Priyono ( TA Kab Rembang)

   Bumdes merupakan salah satu bagian terpenting dari Pemerintah Desa yang harus         dikelola dengan baik. Setiap perkembangan unit mempengaruhi perkembangan dari         Bumdes itu sendiri . Maka diperlukan peningkatan baik dari segi kinerja maupun               secara   administrasi.

g. Musyawarah Penentuan Tema Ketahanan Pangan dan Pembentukan Unit Baru                Bumdes Sido Mulyo

    Kesimpulan Musyawarah disepakati bahwa :

    1. Ketahanan Pangan Desa Japeledok digunakan untuk Bidang Perikanan

    2. Struktur Unit Baru yang terpilih adalah Bapak Sudiran, Bapak Parwadi, dan Ibu                Irawati

h. Penandatangan Berita Acara Pembentukan Unit Usaha Ketahanan Pangan Desa              Japeledok ( terlampir)

i. Penutup , acara ditutup dengan bacaan Hamdalah bersama-sama.

 

 

 

       

Unduh Lampiran:
PENINGKATAN KAPASITAS BUMDES DESA JAPELEDOK

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Desa

 Menu Kategori

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:32
    Kemarin:945
    Total Pengunjung:233.597
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:192.168.36.253
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel

30 Juli 2013 | 31.403 Kali
Kontak Kami
14 Agustus 2020 | 12.904 Kali
LEMBAGA KEMASYARAKATAN DESA
17 Agustus 2020 | 12.879 Kali
Sejarah Desa Japeledok
16 November 2020 | 12.690 Kali
Visi dan Misi Desa Japeledok
31 Agustus 2020 | 12.588 Kali
Pemerintahan Desa
31 Agustus 2020 | 12.568 Kali
Pemerintah Desa
30 Juli 2013 | 12.535 Kali
Profil Desa